Pendekatan lanskap dan pengembangan keberlanjutan

Pengelolaan lanskap keberlanjutan (Landscape Approach) telah menjadi topik utama wacana kebijakan nasional dan internasional dalam beberapa tahun terakhir.  

Pendekatan lanskap lebih tentang mengumpulkan para pemangku kepentingan untuk membahas dan menyepakati masalah penggunaan lahan dan air untuk memberikan keseimbangan optimal antara kepentingan masyarakat, komersial dan konservasi.

Industri kelapa sawit melihat lanskap keberlanjutan sebagai cara yang efisien untuk melaksanakan tindakan yang nyata di lapangan dan menjalankan  prinsip-prinsip keberlanjutan dari  manusia, alam dan kesejahteraan.

Tujuan pendekatan lanskap adalah untuk mendapatkan perhatian di industri kelapa sawit dan digunakan untuk mengembangkan strategi ekonomi hijau dan pembangunan yang inklusif.

Apa sebenarnya yang dimaksud dengan lanskap? Dalam ekologi, lanskap berarti daerah luas yang beragam dan ekosistem yang saling berinteraksi seperti hutan dan sungai. Menurut Musim Mas, konsep lanskap perusahaan juga termasuk pola sistem sosial seperti sistem kepemilikan lahan, sistem penggunaan lahan hukum, kepercayaan budaya serta praktek penggunaansumber daya alam.

Dalam prakteknya, pendekatan lanskap merupakan upaya kolaborasi antara beberapa pihak untuk melaksanakan konservasi pada tingkat lanskap. Hal ini biasanya dipimpin oleh organisasi  atau lembaga, bersama dengan mitra lainnya seperti LSM, pelaku sektor swasta dan instansi pemerintah yang bertujuan untuk maju. Dengan kolaborasi yang pas, kelompok dengan perspektif yang berbeda dapat mengubah tanaman minyak paling efisien di dunia menjadi model pembangunan berkelanjutan.  

Pendekatan lanskap merupakan langkah berikutnya di luar penelusuran yang telah ada, membangun upaya lebih lanjut.

Penelusuran perusahaan pada rantai suplai pihak ketiga telah menunjukkan bahwa dengan hanya memverifikasi pemenuhan pihak ketiga terhadap Kebijakan Keberlanjutan perusahaan mungkin tidak cukup. Pemberhentian pembelian tidak akan selalu menghasilkan hasil yang positif karena Tandan Buah Segar (TBS) dapat dikirim ke pabrik lain yang berada dalam kedekatan geografis. Selain itu, ada aktor dari industri lain dalam lanskap yang sama seperti produk kehutanan atau pertambangan. Penelusuran saja tidak cukup untuk menjawab tantangan lingkungan.

Perusahaan melihat berbagai model lanskap untuk usaha keberlanjutan yang lebih besar, lanskap ekologis yang berharga dan satwa liar yang tergantung pada lanskap ini - sebuah model yang akan menggabungkan sumber daya yang dimiliki swasta dan publik dengan pendekatan komersial untuk menyelamatkan lahan, mengembalikan satwa liar dan menguntungkan masyarakat sekitar.  

Salah satu contoh inisiatif perusahaan mengenai prinsip lanskap adalah pendekatan prinsip Roundtable on Sustainable Palm Oil (RSPO). Dalam usaha pengembangan sertifikasinya sampaI saat ini, RSPO melihat sertifikasi produksi minyak sawit berdasarkan lanskap provinsi bukan tingkat perusahaan, menekankan pada Nilai Konservasi Tinggi, Stok Karbon Tinggi dan unsur-unsur lainnya.

Meskipun demikian, pendekatan lanskap memiliki tantangan tersendiri. Mengidentifikasi ekosistem dalam konservasi dan melibatkan organisasi swasta adalah bagian dari pendekatan lanskap, tetapi tantangan sebenarnya adalah untuk menyusun inisiatif yang beroperasi dalam batasan dan peluang lanskap. Selain itu, pendekatan lanskap masih tergolong konsep dan perlu dipraktekkan.

Sifatnya yang abstrak adalah kekuatannya; sesuai dengan pernyataan Pusat Penelitian Kehutanan Internasional: "Ini adalah mengenai keluar dari keterpurukan dan menjadi cukup fleksibel untuk beradaptasi dengan perubahan" Untuk tujuan ini, Musim Mas akan bekerja dengan pemain minyak sawit lainnya dalam upaya konservasinya melalui pendekatan lanskap dan berharap untuk memberikan perlindungan nyata bagi lanskap ekologis yang berharga.

Sumber: https://www.musimmas.co.id/others/sustainability-journal/2016/pendekatan-lanskap-dan-pengembangan-keberlanjutan

0 Comments

S Pink Premium Pointer Cool Blue Outer Glow Pointer