Mawapres FITB ITB, Mellisa Andhita: Jangan Sia-Siakan Kesempatan

BANDUNG, Ditmawa ITB – Tidak mudah menjalani perkuliahan di ITB menjadi pemikiran yang lumrah bagi sebagian besar mahasiswa di ITB. Akan tetapi, hal ini dinilai berbeda oleh Mellisa Andhita. Mahasiswi berprestasi dari Teknik Geologi Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (FITB) ITB berpikir bahwa kesempatan untuk mendapatkan pendidikan di salah satu universitas terbaik di Indonesia ini, jangan sampai disia-siakan. 

“Dalam menjalani pendidikan, pada prinsipnya kita harus melakukannya dengan penuh tanggung jawab  dan menjalani dengan sebaik-baiknya kesempatan yang didapatkan,” tegas Mellisa. 

Mahasiswi yang juga aktif di Himpunan Mahasiswa Teknik Geologi “GEA” ITB ini pun menuturkan, pendidikan sangat penting untuk mengubah standar hidup seseorang. Akan tetapi, pendidikan yang dimaksud tidak hanya mengenai pendidikan formal saja, tetapi juga non formal. Menurutnya, saat seseorang mendapatkan akses pendidikan yang baik, maka disitulah kesempatan untuk mengubah hidupnya lebih besar. 

“Ilmu yang didapat selama menempuh pendidikan merupakan modal yang dapat digunakan untuk menjalani hidup dengan lebih baik. Misal, tadinya seseorang tidak tahu bagaimana cara melaksanakan sesuatu, ketika dia mendapatkan pendidikan, dia dapat menjalankan sesuatu tersebut dan mungkin saja sesuatu tersebut adalah hal baik yang mampu mempermudah hidupnya,” ungkap mahasiswi yang pernah menjadi delegasi ITB untuk summer program di Kumamoto University Jepang tersebut. 

Ia pun menyebutkan, dengan aktif berorganisasi pun merupakan salah satu bentuk pendidikan. Baginya, organisasi bisa mengasah berbagai kemampuan mahasiswa yang kelak dibutuhkan di dunia kerja, seperti keterampilan berbicara, berpikir kritis, dan solutif dalam menghadapi permasalahan. Tak hanya itu, ia menyakini, organisasi bisa membentuk karakter seseorang yang juga bisa berpengaruh terhadap kesuksesan orang tersebut di masa depan. 

“Lewat organisasi saya belajar perihal kesabaran dan bagaimana cara saya menghadapi orang dengan latar belakang yang tidak sama. Menurut saya, karakter-karakter yang terbentuk selama menjalani organisasi dapat membantu saya menempuh pendidikan di ITB,” ujarnya. 


0 Comments

S Pink Premium Pointer Cool Blue Outer Glow Pointer